Detail Cantuman Kembali
PENGGUNAAN PUPUK KANDANG PUYUH DAN PUPUK BIOBOS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KACANG BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.)
Buncis (Phaseoulus Vulgaris L.) merupakan salah satu jenis tanaman sayuran polong yang memiliki banyak kegunaan. Indonesia salah satu sentra produksi sayur, seperti sayur buncis. Seiring dengan bertambahnya penduduk di Indonesia, banyak masyarakat yang membutuhkan buncis untuk dikonsumsi, sedangkan produksi buncis masih belum bisa memenuhi kebutuhan tersebut, maka dengan itu produksi buncis di Indonesia perlu ditingkatkan. Perlakuan untuk meningkatkan produksi buncis baik kualitas maupun kuantitasnya perlu diupayakan, salah satunya dengan cara memenuhi kebutuhan nutrisi yang diperlukan oleh tanaman, seperti unsur P yang berguna untuk meningkatkan produksi buah, unsur N untuk pertumbuhan vegetatif dan unsur unsur lainya yang dibutuhkan tanaman buncis. Tujuan dari Proyek Usaha Mandiri ini adalah 1). Untuk mengetahui serta memahami tentang budidaya buncis 2). Untuk mengetahui pengaruh kotoran puyuh dan pupuk biobost terhadap pertumbuhan dan produksi buncis 3). Untuk menganalisis aspek pasar dan aspek finansial pada budidaya buncis.rnKegiatan Proyek Usaha Mandiri (PUM) telah dilakukan di Tanjung Pati Kec Harau Kabupaten Lima Puluh Kota dari bulan September 2014 sampai bulan Desember 2014 dengan luas lahan 250 m2. Teknologi yang diterapkan adalah penggunaan kotoran puyuh dan pupuk biobos dengan dosis kotoran puyuh 500 kg diberikan pada saat pengolahan tanah dengan cara diletakan pada alur yang telah dibuat pada bedengan, sedangkan pupuk biobos dengan dosis 0,05 liter/250 m2 diberikan 3 hari sebelum penanaman dan pada umur 14 hari setelah tanam, pemberian pupuk biobos dengan cara dilarutkan dengan air kemudian disiram dipermukaan bedengan dengan menggunakan gembor.rnHasil yang di dapat dari budidaya buncis dengan luas lahan 250 m2 adalah 360 Kg dengan harga rata rata Rp 3.332/kg maka pendapatan yang diterima sebesar Rp 1.199.520 dengan biaya total sebesar Rp 919.770 maka didapat Revenue Cost Ratio 1,3 dan profitabilitas 30,5 %, maka usaha ini layak untuk dilaksanakan.
NONE
Proyek Usaha Mandiri
Indonesia
2015
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
M. RAFKI NBP. 1301322028. (2015).PENGGUNAAN PUPUK KANDANG PUYUH DAN PUPUK BIOBOS UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI TANAMAN KACANG BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd