Detail Cantuman Kembali
PRODUKSI SUSU KAMBING PERANAKAN ETTAWA (PE) BERDASARKAN UMUR DI PT. REANINDO PERKASA BARULAK KABUPATEN TANAH DATAR SUMATERA BARAT
Pengalaman Kerja Praktek Mahasiswa (PKPM) ini dilaksanakan selama tiga bulan mulai tanggal 18 Maret 2012 sampai tanggal 18 Juni 2012 di Peternakan Kambing PT.Reanindo Perkasa Kabupaten Tanah Datar. Tujuan dilaksanakan PKPM ini adalah untuk melatih diri menerapkan teori dan membandingkan yang diperoleh saat perkuliaan dengan yang ada dilapangan, serta menambah pengalaman khususnya tentang hubungan antara umur kambing PE dengan produksi susu. Produksi susu pada ternak yang umurnya lebih tua lebih tinggi dari pada ternak yang lebih muda, sebab ternak muda masih mengalami proses pertumbuhan. Pendistribusian zat-zat makanan pada ternak muda hanya sebagian digunakan untuk produksi susu dan sebagian lagi untuk pertumbuhan termasuk kelenjer ambing yang masih pada tahap perkembangan (Phalepi, 2004). Hasil yang didapat adalah produksi susu kambing PE dengan umur 5 tahun lebih tinggi rata-rata mencapai 10,56 liter/hari dibandingkan produksi susu umur 1,5 tahun, 2,5 tahun dan 3,5 tahun. Kata Kunci : Kambing PE, Umur, Produksi susu
ANDRI GUSMERI NBP. 1001373032 - Personal Name
NONE
Laporan Tugas Akhir
Indonesia
2013
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
ANDRI GUSMERI NBP. 1001373032. (2013).PRODUKSI SUSU KAMBING PERANAKAN ETTAWA (PE) BERDASARKAN UMUR DI PT. REANINDO PERKASA BARULAK KABUPATEN TANAH DATAR SUMATERA BARAT.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd