MUSTIKA JEFRI NBP. 1001343013; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

MEMPELAJARI KINERJA IRIGASI CURAH SPRINKLER MEGANET DI PERSEMAIAN PERMANEN BPDAS AGAM KUANTAN PADANG


Dalam perkembangan teknologi jaman sekarang pemberian air kepada tanaman semakin berkembang mulai dari penggenangan bebas sampai dengan menggunakan tenaga pembangkit. Salah satu cara dengan menggunakan tenaga pembangkit, yaitu irigasi dengan menggunakan alat pancar berupa irigasi Sprinkler.rnIrigasi Sprinkler adalah cara pemberian air kepada tanaman yang dilakukan dari atas tanaman berupa pemencaran dimana pemencaran itu menggunakan tenaga penggerak berupa pompa air. Prinsip yang digunakan sistem ini adalah memberi tekanan pada air dalam pipa dan memancarkan ke udara sehingga menyerupai hujan selanjutnya jatuh pada permukaan tanah.rnTujuan kegiatan Pengalaman Kerja Praktek Mahasiswa (PKPM) adalah menentukan debit Sprinkler Meganet, mengetahui koefesiensi keseragaman pancaran Sprinkler Meganet, menentukan kadar air sebelum dan sesudah Sprinkler Meganet dioperasikan dan menentukan kapasitas lapang.rnSetelah melakukan pengamatan didapat debit yang dikeluarkan oleh Sprinkler Meganet adalah 2.818 l/detik. Tingkat keseragaman pancaran Speinkler Meganet termasuk baik yaitu 81%. Kadar air sebelum alat dioperasikan 41,64 %, sedangkan kadar air sesudah alat dioperasikan 51,05 %. Dari hasil penetapan kadar air yang telah diperoleh bahwa kadar air dalam tanah tesebut masih cukup rendah. Sedangkan pengukuran air kapasitas lapang masih tergolong rendah yaitu sebesar 40,44 %.
NONE
Laporan Tugas Akhir
Indonesia
2014
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
MUSTIKA JEFRI NBP. 1001343013. (2014).MEMPELAJARI KINERJA IRIGASI CURAH SPRINKLER MEGANET DI PERSEMAIAN PERMANEN BPDAS AGAM KUANTAN PADANG.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd