Detail Cantuman Kembali
PENGARUH BERBAGAI JENIS BIO URINE TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN TERUNG (Solanum melongena L.) di BPTP SUKARAMI SOLOK SUMATERA BARAT
Terung (Solanum melongena L.) adalah sayuran buah yang berbentuk perdu.
Terung merupakan jenis tumbuhan yang dikenal sebagai salah satu jenis sayuran
yang banyak dimanfaatkan sebagai bahan makanan karena rasanya yang enak dan
kandungan gizinya pun cukup tinggi. Tujuan dari laporan tugas akhir ini adalah
mengetahui pengaruh berbagai jenis bio urine terhadap pertumbuhan tanaman
terung (Solanum melongena L.) dan mendapatkan jenis bio urine terbaik
terhadap pertumbuhan tanaman terung (Solanum melongena L.). Pelaksanaan
PKPM telah dilaksanakan di lahan percobaan BPTP Sukarami Sumatera Barat
mulai dari tanggal 19 Februari – 16 April. Percobaan yang dilakukan pada
tanaman terung adalah pengaruh berbagai jenis bio urin dengan perlakuan A
(Tanpa perlakuan), B (Bio Urin Sapi), C (Bio Urin Kelinci), dan D (Bio Urin
Kambing). Parameter yang digunakan adalah tinggi tanaman , jumlah daun,
panjang daun, dan lebar daun. Berdasarkan hasil pengamatan, didapatkan tinggi
tanaman (A) tanpa perlakuan 53,6 cm, (B) bio urin sapi 55,4 cm, (C) bio urin
kelinci 57,8 cm dan (D) bio urin kambing 56,4 cm. Jumlah daun (A) tanpa
perlakuan 16 helai, (B) bio urin sapi 16,4 helai, (C) bio urin kelinci 18 helai dan
(D) bio urin kambing 16,8 helai. Panjang daun (A) tanpa perlakuan 18,2 cm, (B)
bio urin sapi 18,8 cm, (C) bio urin kelinci 20,2 cm, dan (D) bio urin kambing 18,6
cm. Lebar daun (A) tanpa perlakuan 18,4 cm, (B) bio urin sapi 19,2 cm, (C) bio
urin kelinci 21,4 cm, dan (D) bio urin kambing 19,4 cm. Berdasarkan hasil
pengamatan dapat disimpulkan, pemberian perlakuan berbagai jenis bio urin
berpengaruh terhadap pertumbuhan tinggi tanaman, jumlah daun, panjang daun
dan lebar daun. Pemberian perlakuan bio urin kelinci adalah yang terbaik
dibandingkan dengan perlakuan yang lainnya. Disarankan pada budidaya
tanaman terung menggunakan bio urin kelinci.
AISYAH ELMAYUNI
AISYAH ELMAYUNI - Personal Name
Laporan Tugas Akhir
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2018
Payakumbuh
10 JULI 2018
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
AISYAH ELMAYUNI. (2018).PENGARUH BERBAGAI JENIS BIO URINE TERHADAP
PERTUMBUHAN TANAMAN TERUNG (Solanum melongena L.) di BPTP
SUKARAMI SOLOK SUMATERA BARAT.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd