Detail Cantuman Kembali
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN TANAMAN HIAS PADA CV. KURNIA SUBUR ABAD HIJAU PEKANBARU
Indonesia sebagai Negara tropis dan salah satu pusat keanekaragaman hayati memiliki kekayaan flora yang begitu melimpah. Sebagian dari kekayaan flora tersebut berpotensi sebagai tanaman hias. Tanaman hias merupakan tanaman yang memiliki nilai estetika dan daya tarik tertentu, selain itu juga mempunyai nilai ekonomis untuk keperluan hiasan baik didalam maupun diluar ruangan. Kebutuhan akan tanaman hias memang kebutuhan sekunder. Pemberdayaan dan pemanfaatan serta pengembangan tanaman hias perlu mempertimbangkan faktor internal dan eksternal terutama akses pasarnya. Dalam pemasaran tanaman hias, pedagang akan lebih memperhatikan keinginan dan kebutuhan dari konsumen, salah satu kendala yang dihadapi dalam pemasaran tanaman hias adalah keinginan konsumen yang relatif cepat berubah. Dengan adanya keinginan konsumen yang cepat berubah tersebut, maka diperlukan analisis lingkungan yang tepat dalam memasarkan tanaman hias, baik lingkungan internal maupun lingkungan eksternal untuk menguasai pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bauran pemasaran yang sudah dijalankan oleh CV. Kurnia Subur Abad Hijau. Merumuskan alternatif strategi pemasaran tanaman hias dengan melihat kondisi lingkungan internal dan lingkungan eksternal yang dihadapi oleh CV. Kurnia Subur Abad Hijau.
MAWADDAH
MAWADDAH - Personal Name
Laporan Tugas Akhir
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2012
Payakumbuh
Juli 2012
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
MAWADDAH. (2012).ANALISIS STRATEGI PEMASARAN TANAMAN HIAS PADA CV. KURNIA SUBUR ABAD HIJAU PEKANBARU.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd