EKO SEPTIAN; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

ALAT DAN MESIN PADA STASIUN SORTASI TEH HIJAU DI PT MITRA KERINCI KEBUN LIKI KABUPATEN SOLOK SELATAN SUMATERA BARAT


ALAT DAN MESIN PADA STASIUN SORTASI TEH HIJAU
DI PT MITRA KERINCI KEBUN LIKI KABUPATEN SOLOK SELATAN SUMATERA BARAT

Oleh : EKO SEPTIAN
( Di Bawah Bimbingan Sri Aulia Novita STP, MP )

RINGKASAN

Pengalaman Kerja Praktek Mahasiswa (PKPM) adalah bagian dari kegiatan akademik yang terkait dengan proses belajar mengajar berdasarkan kepada pengalaman di luar dari sistem proses belajar mengajar tatap muka. Pada kesempatan ini penulis melakukan PKPM di PT Mitra Kerinci yang terletak di desa Sungai Lambai, Kecamatan Lubuk Gadang-Sangir, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat yang mempelajari tentang alat dan mesin pengolahan teh hijau.
Teh (Camelia Sinensis) yaitu suatu tanaman buah yang memiliki khasiat sebagai obat herbal (Ajisaka, 2012). Tanaman teh memiliki ciri-ciri batang yang tegak, berkayu, bercabang-cabang, ujung ranting dan daun mudanya berambut halus. Tanaman teh juga memiliki daun tunggal, bertangkai pendek, letaknya berseling, helai daunnya kaku, panjangnya 6-18 cm, lebarnya 2-6 cm, warnanya hijau, dan permukaannya mengkilap (Ajisaka, 2012).
Teh hijau merupakan pucuk daun teh muda yang diolah tanpa melalui proses fermentasi. Di PT Mitra Kerinci terdapat beberapa proses pengolahan teh hijau yaitu proses pelayuan, penggulungan, pengeringan, sortasi dan pengepakan. Salah satu proses yang penting dalam pengolahan teh hijau adalah proses sortasi.
Proses sortasi sangat penting karena proses ini bertujuan untuk memisahkan, memurnikan dan membentuk jenis mutu agar teh dapat diterima dengan baik oleh konsumen di dalam negeri maupun luar negeri.Sortasi merupakan kegiatan pengelompokan teh kering ke dalam jenis - jenis mutu dengan bentuk ukuran yang spesifik sesuai dengan standar teh hijau atau grade teh hijau. Alat dan mesin yang digunakan pada stasiun sortasi teh hijau oleh perusahaan ini adalah : Chota shifter, Middleton, Stalk Separator, Winnower, Vibro Extractor, dan Packing (pengepakan).
SEPTIAN, EKO
EKO SEPTIAN - Personal Name
Laporan Tugas Akhir
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2019
Payakumbuh
18 JULI 2019
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
EKO SEPTIAN. (2019).ALAT DAN MESIN PADA STASIUN SORTASI TEH HIJAU DI PT MITRA KERINCI KEBUN LIKI KABUPATEN SOLOK SELATAN SUMATERA BARAT.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd