Detail Cantuman Kembali
analisis kelayakan pengolahan ubi jalar merah menjadi donat dujala
Usaha donat ubi jalar merah merupakan usaha yang terbilang baru di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota, ditandai dengan sedikitnya jumlah produsen yang memproduksi donat dari bahan baku ubi jalar. Bahan baku produksi yang melimpah di Kota Payakumbuh, menjadikan peluang untuk menjalankan usaha donat ubi jalar merah yang bertujuan untuk meningkatkan nilai jual dari ubi jalar merah.
Pemasaran donat ubi jalar merah atau Dujala menggunakan dua saluran pemasaran yaitu pemasaran langsung dan pemasaran tidak langsung. Pemasaran langsung pemasaran langsung dilakukan di kampus Politenkik Pertanian Negeri Payakumbuh, dilingkungan rumah produksi dan melalui pemesanan. Sedangkan pemasaran tidak langsung dilakukan ditiga lokasi yang ada di Kota Payakumbuh diantaranya Koto Nan Ampek, Padang Tiakar, dan Sicincin.
Jumlah produksi donat yang dihasilkan pada saat perencanaan adalah 1300 donat dengan hara Rp.2000/ buah. Sedangkan pada realisasi menghasilkan donat sebanyak 867 donat yang terdiri dari 547 donat dengan harga Rp.1000 dan 144 donat dengan harga Rp.2000.
Keuntungan yang diperoleh selama satu kali periode produksi adalah Rp. 305.236 dengan jumlah pendapatan Rp. 1.106.000 dan biaya produksi selama satu kali periode adalah Rp. 800.764. Berdasarkan aspek finansial dapat disimpulkan usaha pengolahan donat ubi jalar merah atau Dujala sangat layak dijalankan karena memiliki nilai R/C ratio sebesar 1,38 dengan nilai profit margin sebesar 27,59 %
ade muhara - Personal Name
Proyek Usaha Mandiri
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2019
Payakumbuh
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
ade muhara. (2019).analisis kelayakan pengolahan ubi jalar merah menjadi donat dujala.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd