Detail Cantuman Kembali
PEMANFAATAN LIMBAH SAYURAN, BUAH-BUAHAN DAN TANAMAN OROK-OROK (Crotalaria juncea L.) SEBAGAI PUPUK ORGANIK CAIR(POC) UNTUK MENGOPTIMALKAN PRODUKSI TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.)
Indonesia merupakan negara agraris dengan lahan pertanian yang luas. Jumlah penduduk yang semakin meningkat dari tahun ke tahun menyebabkan kebutuhan pangan semakin meningkat. Bawang merah (Allium ascalonicum L.) tergolong sayuran rempah yang banyak dibutuhkan sebagai pelengkap bumbu masakan. Produktifitas bawang merah di Kabupaten Lima Puluh Kota masih rendah. Rendahnya produksi disebabkan turunnya tingkat kesuburan tanah yang merupakan dampak dari penggunaan pupuk anorganik. Keadaan tanah yang seperti ini salah satunya dapat ditanggulangi dengan menggunakan pupuk organik yang sederhana ialah pupuk organik cair limbah sayuran dan buah-buahan serta tanaman orok-orok yang bertujuan untuk meningkatkan serta mempertahankan kesuburan tanah dan telah digunakan pada proyek usaha mandiri. Tujuan proyek usaha mandiri (PUM) ini adalah mengoptimalkan produksi bawang merah dengan penerapan teknologi POC kombinasi limbah sayuran, buah-buahan dan tanaman orok-orok, serta menganalisa kelayakan usaha budidaya bawang merah dengan potensi pasar di daerah Kabupaten Lima Puluh Kota.
Proyek usaha mandiri ini telah dilakukan selama 5 bulan yang berlangsung dari bulan Agustus sampai Desember 2019. Lokasi proyek adalah di kebun percobaan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota. Tahapan pelaksanaan proyek usaha mandiri terdiri dari pengadaan benih umbi, pembuatan pupuk organik cair, mengolahan lahan, penanaman benih umbi, pemeliharaan, panen dan pasca panen.
Proyek usaha mandiri dengan teknologi pemanfaatan limbah sayuran, buah-buahan serta tanaman orok-orok sebagai pupuk organik cair (POC) memperoleh pendapatan sebesar Rp 1.846.000 dari jumlah pengeluaran sebesar Rp 1.439.123, sehingga memperoleh keuntungan dan layak untuk diusahakan dengan R/C ratio 1.28 dan profitabilitas sebesar 28 %. Dalam melakukan budidaya bawang merah sebaiknya memperhatikan lahan yang digunakan, faktor tanah dan kondisi cuaca. Produksi budidaya tanaman bawang merah mendapatkan hasil sebesar 85.5 kg dari 252 m2 luas lahan yang digunakan. BEP harga sebanyak Rp 16.831/kg, BEP hasil 66.7 kg dan BEP lahan sebesar 196 m2.
Kata Kunci : Bawang merah, pupuk organik cair limbah sayuran, buah-buahan dan tanaman orok-orok
Cahya, Cynthia Ayu Dwi
Cynthia Ayu Dwi Cahya - Personal Name
NONE
Proyek Usaha Mandiri
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2020
Payakumbuh
21 Januari 2020
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
Cynthia Ayu Dwi Cahya. (2020).PEMANFAATAN LIMBAH SAYURAN, BUAH-BUAHAN DAN TANAMAN OROK-OROK (Crotalaria juncea L.) SEBAGAI PUPUK ORGANIK CAIR(POC) UNTUK MENGOPTIMALKAN PRODUKSI TANAMAN BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd