Detail Cantuman Kembali
PENERAPAN INTERNET OF THINGS(OIT)PADA SISTEM PENYIRAM TANAMAN SECARA OTOMATIS BERBASIS LISTRIK TENAGA SURYA
Penyiraman tanaman adalalah salah satu proses terpenting dalam perawatan tanaman. Penyiraman yang biasa dilakukan di masyarakat adalah secara tradisional yaitu menggunakan wadah air dan berjalan mengelilingi lahan yang akan disiram. Penyiraman secara tradisional memiliki kekurangan karena pemberian air tidak sesuai dengan kebutuhan tanaman. Selain itu cara ini kurang efisian dari segi waktu karena apabila lahan yang disiram dalam jumlah luas, akan membutuhkan waktu yang lama, memerlukan banyak tenaga kerja serta biaya operasional yang tinggi.
Untuk mengatasi permasalahan ini dirancang sebuah sistem penyiram tanaman otomatis berbasis listrik tenaga surya dengan Internet of Things (IoT) yang memanfaatkan sensor suhu dan kelembaban tanah. Saat sensor mendeteksi kelembaban tanah dan suhu kurang dari ketentuan maka secara otomatis kran elektrik akan nyala dan saat sensor mendeteksi kelembaban sesuai dengan yang ditentukan maka kran elektrik akan mati. Sistem ini dapat dikontrol dari jarak jauh, karena terhubung dengan jaringan internet dan aplikasi Blynk di smartphone. Sehingga dengan alat ini penyiraman tanaman akan lebih mudah serta sesuai dengan kebutuhan air bagi tanaman. Sistem bekerja dengan memanfaatkan energi listrik dari panas matahari yang dikonversi menjadi energi listrik oleh panel surya yang kemudian di simpan pada baterai. Baterai melanjutkan daya ke komponen-komponen seperti : Arduino mega 2560, Modul Wifi ESP 8266, Sensor DHT 11, Adjustable DC Step Up Step Down, Relay 5 volt, Solar Cell Controler, Sensor hygrometer, Solenoid valve, LCD 20 x4 I2C, Panel surya 100 WP. Alat ini dapat bekerja selama 24 jam karena selalu mendapat suplai listrik dari baterai/Akumulator. Berdasarkan analisa biaya pembuatan alat yang dilakukan, alat penyiram otomatis ini memiliki harga jual sebesar Rp. 6.909.500.
IHSANI AMALIAH PUTRI - Personal Name
Proyek Usaha Mandiri
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2020
PAYAKUMH
24 JANUARI 2020
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
IHSANI AMALIAH PUTRI. (2020).PENERAPAN INTERNET OF THINGS(OIT)PADA SISTEM PENYIRAM TANAMAN SECARA OTOMATIS BERBASIS LISTRIK TENAGA SURYA.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd