WANDA ANGGITA; " />
Detail Cantuman Kembali

XML

RANCANG BANGUN MESIN PENCACAH BATANG PISANG UNTUK PAKAN TERNAK


RINGKASAN
Tanaman pisang merupakan salah satu jenis tumbuhan herba yang terdiri
dari bagian bonggol, batang, daun, bunga atau buah. Tanaman pisang merupakan
tanaman yang banyak dijumpai di Indonesia dan banyak dimanfaatkan oleh
manusia. Batang pisang memiliki kandungan antibakteri yaitu tannin, flavonoid,
alkaloid dan steroid. Batang pisang umumnya dianggap sebagai salah satu limbah
pertanian sehingga banyak yang tidak mengetahui bahwa batang pisang bisa
dimanfaatkan, salah satunya pemanfaatan untuk pakan ternak, dengan cara
memotong kecil-kecil batang pisang menggunakan pisau atau golok. Mencacah
secara manual membutuhkan waktu yang lama dan pada saat pencacahan bisa
melukai pekerja. Salah satu solusi yang dapat ditawarkan adalah dengan membuat
peralatan yang lebih efisien dan efektif yaitu mesin pencacah batang pisang untuk
pakan ternak yang dapat membantu dan menggantikan tenaga manusia. Tujuan
pelaksanaan Proyek Usaha Mandiri (PUM) adalah merancang dan membuat
mesin pencacah batang pisang untuk pakan ternak, melakukan uji kinerja mesin
dan melakukan analisa ekonomi.
Pelaksanaan PUM dilakukan di workshop logam Politeknik Pertanian
Negeri Payakumbuh, yang diawali dengan rancangan struktural dan fungsional.
Mesin pencacah ini terbuat dari beberapa komponen, yaitu unit rangka, ruang
pencacah, pisau pencacah, poros, inlet, outlet, motor listrik, dan bearing. Mesin
pencacah batang pisang ini menggunakan motor listrik 1HP sebagai sumber
tenaga dengan kecepatan putaran motor listrik yaitu 1400 rpm, dimana putaran
motor listrik langsung ke poros pengiris. Rangka mesin pencacah batang pisang
ini menggunakan besi siku dengan tebal 3 mm dan lebar 4 cm, pisau pencacah
terdiri dari 2 buah mata pisau dengan panjang 28 cm, lebar 5 cm dan tebal 6,5
mm dengan menggunakan besi strip.
Mesin pencacah batang pisang ini dapat mempermudah pekerja untuk
pencacahan dalam kapasitas yang besar dan meringankan tenaga kerja. Mesin
pencacah batang pisang ini memiliki kapasitas 1.348 kg/jam. Analisa ekonomi
biaya pokok Rp. 10,91/kg., dan Break Event Point (BEP) 15.939,6 kg/tahun.

ANGGITA WANDA
WANDA ANGGITA - Personal Name
NONE
Proyek Usaha Mandiri
Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh
2022
Payakumbuh
28 Januari 2022
LOADING LIST...
LOADING LIST...
APA Citation
WANDA ANGGITA. (2022).RANCANG BANGUN MESIN PENCACAH BATANG PISANG UNTUK PAKAN TERNAK.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd